Senin, 18 Mei 2009

basket

Basket!!
ada banyak cara untuk menjadi paham agar menjadi pemain basket, setidak-tidaknya itulah yang aku alami selama pernah menimba ilmu di salah satu klub bola basket besar di kota Solo, tepatnya BHINNEKA SRITEX SOLO. Aku belajar dari SMA kelas 1, setelah lulus dari SMA, cuma satu anganku, untuk lebih menguasai akan olah raga bola basket. selama 2 tahun, aku bisa sedikit banyak menguasai tenik yang diajarkan. Dari hanya cuma sekedar bermain, tapi aku sadar jika hoby sekarang bisa menjadi profesi.
KUnci dari permainan bola basket adalah deffense yang kuat, karena dengan deffense yang kuat akan membuat offense semakin lebih mudah. Dengan deffense juga akan membuat lawan frutasi karena susah untuk masuk ke daerah low post.
Dalam hal deffense ada banyak pola, dari 2-3, 2-1-2, 1-2-2, man to man, zoon, tergantung dari instruksi pelatih dan keadaan. jangan lupa untuk selalu melakukan strong set (mengawal lawan dengan kuat) maupun pick set (merotasi pertahanan mengikuti arah bola). Dalam hal rebound, usahakan untuk selalu melakukan block out (mempertahankan posisi untuk lebih kuat dalam mengambil bola).
Ingat, jangan selalu menunggu bola datang, tapi usahakan selalu untuk menjemput bola & konsetrasi adalah kunci mutlak dalam setiap permainan bola basket.
Bola basket adalah permainan tim, bukan individu, meskipun selalu ada salah seorang pemain yang selalu menonjol permainannya, tapi itu juga dibutuhkan sebagai pemimpin dalam setiap pertandingan. Selalu percayai teman satu tim, karena basket juga merupakan permainan kolektif, bukan permainan yang konvensional.
Dengan deffense, offense akan lebih mudah dilakukan, hal ini sering terbukti dalam setiap permainan, seperti di IBL (Indonesia BAsket Ball League) maupun di NBA (National Basket Ball League). Seperti di IBL, SM (Satria Muda) adalah salah satu tim yang mempunyai pertahanan (Deffense) yang bagus, karena ditunjang pemain yang mempunyai fisik dan kemampuan bertahan yang baik, seperti Roni Gunawan, maupun Antonius Djoko. Mereka salah satu diantara pemain berkualitas yang dimiliki Timnas Indonesia. Dalam NBA, deffense yang kuat juga terbukti mampu meraih cincin juara NBA. Seperti yang dilakukan Detroit Pistons pada tahun 2004-2005. Dengan mempunyai salah satu pemain bertahan terhebat (Ben Wallace) yang ditopang dengan pemain-pemain lain seperti RAsheed Wallace, Chauncey Billups, Richard HAmilton, dan yang lain, mereka mampu menaklukkan tim-tim lain yang lebih cenderung untuk fokus dalam offense (menyerang).
Dalam offense, setiap pemain diharuskan mempunyai kecepatan, kerjasama tim, kekompakan, dan penyelesaian yang bagus. Meskipun lemah dalam hal bertahan, tapi jika mempunyai kecepatan dalam melakukan serangan (offense) dapat juga dijadikan credit point untuk memenangkan pertandingan. Hal ini pernah terhadi pada im NBA Phoenix Suns. MEreka menjadi salah satu tim yang sangat enak & asyik untuk ditonton, karena selalu memberikan pertandingan yang menarik, yang disebut dengan tekhnik Run & Go!!!!!
Mereka akan sangat cepat sekali untuk melakukan penyerangan, akan tetapi dalam hal ini diharuskan mempunyai seorang point guard yang handal yang mampu menghidupkan skema pertandingan, dan dalam hal ini tim sebesar Phoenix Suns beruntung mempunyai seorang pemain sekaliber Steve Nash. PEmain berkebangsaan CAnada ini merupakan salah satu pemain yang mempunyai karakter cepat & akurat dalam memberikan umpan yang dapat menghasilkan assist.
Karena itu, dalam hal basket tidak hanya dibutuhkan kemampuan individu, tapi seorang pelatih yang mampu menjadikan tim biasa (kurang dalam hal offense/sebaliknya), tetapi dari kekurangan itu menjadikan kelebihan dalam hal yang lain.
I LOVE THIS GAME!!!!!!
Teknik dasar permainan bola basket antara lain:
(1) Teknik melempar dan menangkap bola.

(2) Teknik menggiring bola.

(3) Teknik menembak.

(4) Teknik gerakan berporos.

(5) Teknik Lay-Up shoot.

(6) Teknik Rebound.

Teknik Melempar dan Menangkap Bola
1) Cara Memegang Bola Basket

2) Teknik Mengoper Bola yaitu sebagai berikut :
a) Mengoper Bola dengan Dua Tangan dari Depan Dada (Chest Pass)
b) Operan dari Atas Kepala
c) Operan Pantulan
d) Operan Samping
e) Operan Lengkung Samping

3) Teknik Menangkap Bola

4) Teknik Menggiring Bola (Dribbling)

Bentuk-bentuk menggiring bola basket adalah sebagai berikut
a) Menggiring bola tinggi (untuk kecepatan)
b) Menggiring bola rendah ( untuk mengontrol atau menguasai, terutama dengan pemain lawan dalam menerobos pertahanan lawan)
c) Menggiring campuran menurut kebutuhan. Perubahan dari menggiring tinggi dan rendah atau sebaliknya sangat dibutuhkan untuk gerakan tiba-tiba.